Tasikmalaya, Harian Umum - Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) pada akhir tahun 2020 tengah dinantikan sebagian besar masyarakat di Indonesia. Salah satunya di Kabupaten Tasikmalaya.
Nanang Indrawan, Pemuda Pelopor Kabupaten Tasikmalaya menyambut baik dan mendukung penuh pemilihan daerah di tempat tinggalnya sebagai bentuk ikhtiar menjadikan kabupaten Tasikmalaya lebih baik dari sebelumnya.
"Sangat dinantikan (Pilkada), karena hanya melalui proses tersebut masyarakat dapat melibatkan diri secara langsung dalam melakukan perubahan mendasar untuk kehidupan mereka," ujar Nanang, di Tasikmalaya, Kamis (6/8).
Penggerak ekonomi mikro boemi moeda ini lebih lanjut menyampaikan, kriteria sosok yang dibutuhkan serta dianggap mampu menuntaskan pekerjaan rumah pemerintahan kabupaten Tasikmalaya saat ini adalah pemimpin berjiwa milenial.
"Tasikmalaya itu daerah yang cakupan teritorinya cukup luas. Dibutuhkan keberanian pemimpin dalam membangun Tasikmalaya kedepan. Misalnya, bahwa track record nya clean and clear, enggak ada rekam jejak mencederai birokrasi. Sebab, birokrasi itu semacam peta pada cerita rakyat untuk menemukan harta karun bagi kemajuan masyarakat. Dalam hal ini tentu masyarakat kabupaten Tasikmalaya," tambahnya.
Namun demikian, Nanang enggan menyebutkan nama kandidat cawabup yang akan dipilihnya kelak. Tapi, dia mengharapkan agar pemimpin Tasikmalaya harus terbuka bagi kelompok muda.
"Nanti saja ya..intinya siapa pun yang welcome dan terbuka bagi kelompok muda, supel, low profile, humanis dan terlebih mayoritas kelompok muda pun terbuka kepadanya, jadi terbangun kesamaan visi dan misi, sosok ini layak dan pantas di pertimbangkan," tutupnya.
Sejalan dengan itu, nampak beberapa bakal calon terus melakukan koordinasi dan konsolidasi guna mendapatkan dukungan dari berbagai pihak. Salah satunya adalah partai politik.
Iwan Saputra dan Iip Miftahul Faoz misalnya. Bakal Calon Bupati Kabupaten Tasikmalaya ini merasa telah siap dan mantap untuk mengikuti kontestasi politik lima tahunan di kota seribu pesantren tersebut.
Diketahui bahwa iwan dan Iip pada rabu 5 Agustus 2020 secara resmi mendapatkan dukungan penuh dari Partai Golongan Karya (Golkar) dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) wilayah Jawa Barat untuk melaju menjadi calon bupati Tasikmalaya pada akhir 2020 mendatang. (hnk)







