Jakarta, Harian Umum - Bulan puasa tinggal beberapa hari lagi, bagaimana umat muslim menjalani puasa Ramadan terutama bagi mereka yang mengalami penderita penyakit maag. Apalagi banyaknya mitos yang mengatakan jika sedang sakit maag sebaiknya tidak usah berpuasa.
Sebenar hal tersebut banyak yang keliru. Anda (penderita Maag) tidak perlu khawatir. Sebab, banyak penelitian yang membuktikan bahwa puasa justru baik untuk penderita maag.
Ketua Persatuan Pakar Gizi dan Pangan Indonesia Hardinsyah mengatakan, berpuasa justru akan membantu penyembuhan penyakit maag.
“Puasa menyebabkan maag hanya mitos, justru sebaliknya. Berpuasa menyembuhkan maag,“ kata dia, Jumat, 3 Mei 2019. seperti dilansir tempo.co
Ia menjelaskan, seorang yang berpuasa tidak makan dan minum selama 14 jam, lambung akan kosong. Saat itulah terjadi regenerasi sel yang membantu mempercepat penyembuhan tukak lambung. Hanya saja, penderita maag harus memilih makanan yang baik dan bergizi seimbang.
Hindari terlalu banyak protein dan lemak, perbanyak buah dan makanan lain yang mengandung serat, terutama ya terdapat pada buah buahan, Nasinya pilih nasi merah yang banyak seratnya.
“Tukak lambung terjadi karena keasamannya tinggi. Sedangkan protein dan lemak akan membentuk asam, Makanan berserat lebih lambat menghasilkan asam atau gula” ujar profesor Institut Pertabian Bogor ini.
Tapi, untuk yang menderita maag akut, Hardinsyah tetap menyarankan berkonsultasi ke dokter terlebih dahulu. (tqn)